Kronologi Peristiwa Yang Terjadi Dalam Dunia Dragon Ball (Part 6)
Di Part 6 ini saya akan menulis peristiwa apa saja yang terjadi di tahun 762 tanggal 14 November sampai tahun 764 bulan Agustus.
- Tahun 762, 14 November : Kuririn, Bulma, dan Gohan berangkat menuju planet Namec.
- Tahun 762, 21 November : Vegeta yang cidera akibat pertarungannya di Bumi akhirnya tiba di planet Frieza 79.
- Tahun 762, 13 Desember : Cidera Vegeta sembuh, lalu pergi menuju planet Namec.
- Tahun 762, 18 Desember : Vegeta, Cui, dan rombongan Bulma tiba di Namec. Pikolo, Tien, Yamcha, dan Chaotzu tiba di planet Kaio lalu langsung berlatih. Kuririn pergi ke rumah Grand Elder bersama Dende.
- Tahun 762, 19 Desember : Frieza memanggil pasukan khusus Ginyu untuk segera datang ke planet Namec.
- Tahun 762, 20 Desember : Cidera Vegeta sembuh setelah duel melawan Zarbon sebelumnya. Zarbon dibunuh Vegeta di duel keduanya.
- Tahun 762, 23 Desember : Latihan Goku di pesawat telah selesai.
- Tahun 762, 24 Desember : Goku tiba di Namek, Pasukan Ginyu dibantai, Frieza dikalahkan, Namek meledak, Kuririn mati, Pikolo hidup lagi.
- Tahun 763, 3 Mei : Kuririn dan Yamcha dihidupkan kembali.
- Tahun 763, 10 September : Tien dan Chaotzu dihidupkan kembali. Orang-orang Namek yang di Bumi pindah ke planet Namek yg baru.
- Tahun 763, Bulan sekian : Operasi merenovasi Frieza selesai. Cell dari masa depan tiba di masa ini dengan mesin waktu lalu mengubur dirinya dalam tanah.
- Tahun 764, Agustus : Frieza dan ayahnya tiba di Bumi lalu dibantai Future Trunks. Goku tiba di Bumi.
Bersambung ke Part 7
Sumber : Daizenshuu Volume 7 Big Encyclopedia dan Dragonball.wikia.com
Komentar
Posting Komentar